BATU KELADEN PACITAN SERAT KURA-KURA DAN KANTONG SEMAR
Gambar diatas adalah gambar batu keladen pacitan kristal dengan serat kura-kura, batu tersebut bisa menembus angka Rp 1.500.000 karena mempunyai serat batu unik yaitu cangkang kura-kura.
Batu pacitan atau keladen umumnya mempunyai warna kuning, orange dan merah (red baron). Batu pacitan termasuk jenis calsedony (batu mulia), dan mempunyai nilai jual yang lumayan tinggi.
Bagi sobat yang ingin mempunyai batu jenis pacitan (keladen), bisa memilikinya dengan harga bahan (rough) sekitar Rp 50.000 atau lebih tergantung kwalitasnya.
Umumnya para pecinta batu keladen pacitan mencari bahan batu yang mempunyai serat bagus dan unik contohnya seperti gambar diatas dan yang gambar satu ini
Ini adalah gambar batu keladen pacitan full kristal dengan serat kantong semar, ada juga yang bilang sulaiman mata. Seorang teman ingin menjualnya dengan harga Rp 1.000.000.
Yang jelas batu tersebut berasal dari bumi indonesia dan sangat disukai oleh orang luar negeri seperti china, thailand, hongkong dan yang lainnya.
Mudah-mudahan batu permata indonesia bisa menjadi tuan rumah dinegara indonesia, dan kitapun bangga mempunyai dan memakainya dijari kita.
Label:
batu permata
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar